Selasa, 24 Oktober 2017

Review Novel Critical Eleven

Hai, selamat sore semua :')

Salah satu film indonesia yang judulnya Critical Eleven ini pernah booming kan? Kamu sudah nonton film ini? 
Film Critical Eleven yang dibintangi oleh aktor Reza Rahardian ini dibuat berdasarkan novelnya Ika Natasha. Film dan novel sudah aku lihat dan baca. Karena beberapa sebab, aku lebih suka novel dibandingkan filmnya hehe. 
Aku akan mereview bagaimana pendapatku mengenai novel karya Ika Natassa ini...
  • Dimulai dari Ale dan anya yang bertemu di pesawat, layaknya takdir yang menyatukan mereka. Obrolan mereka pun juga nyambung, mereka sama-sama penyuka buku. Penulis Ika natassa berhasil membuat pembaca novelnya penasaran bagaimana akhir dari kisah Ale dan Anya. (Aku sedikit iri ngebayangin adegan dipesawat ini hahaha)
  • Novel ini tergolong berat menurutku. Dialog ataupun kata-kata pembuka menggunakan campuran bahasa inggris dan indonesia membuatku harus buka kamus dulu untuk menterjemahkan beberapa kata yang ngga umum hahaha. Walaupun begitu novel ini baguuus banget!
  • ((Menurutku)) Novel ini diperuntukkan bagi yang berusia 18 tahun keatas. Adek-adek yang masih dibawah umur diharapkan bijak ketika membaca ataupun nonton filmnya ya.


  • Dari novel ini kalian para lelaki mungkin akan belajar jika perempuan itu complicated. Iya kan?
  • Penyebab Ale dan Anya pisah ranjang adalah karena anak dan sebuah kalimat yang diucapkan Ale kepada Anya... Ah, kalau aku jadi Anya dengan keadaan seperti itu juga pasti akan kesal dan marah, seolah-olah karena Anya lah anak mereka meninggal...
  • Perjuangan Ale untuk mendapatkan Anya kembali juga patut diancungi jempol. Walau menurutku sifat Anya sedikit agak drama tapi ya aku maklum karena sifat manusia memang berbeda-beda.


  • Miss communication berpengaruh besar dalam kehidupan mereka terutama setelah Anya melahirkan anak mereka dalam keadaan meninggal.
Diakhir novel, ceritanya agak sedikit nanggung, walaupun begitu aku suka sama jalan cerita dari novel Critical Eleven ini. Engga ngebosenin dan bikin penasaran bagaimana endingnya.

Demikianlah review novel Critical Eleven, kalau ada salah kata mohon dimaafkan. Sampai jumpa di review selanjutnya yaa.

Review Aplikasi IJakarta

Hai selamat siang,

Kali ini aku akan mereview salah satu aplikasi yang bernama IJakarta. Awal mendengar aplikasi ini yang ada dipikiranku adalah "ini aplikasi buat kota jakarta ya?" 
Tapi ternyata bukan, aplikasi ini adalah salah satu sarana untuk membaca novel gratis secara online, dari yang awalnya iseng download ternyata hingga sekarang malah ketagihan buat baca online disana hehehe.
Kamu bisa langsung download IJakarta di playstore yang ada di handphonemu. Untuk meminjam buku disana diharuskan untuk registrasi terlebih dahulu ya. Peraturan peminjaman buku di IJakarta adalah buku akan bertahan di "Bookshelf" selama dua hari. Jadi usahakan dalam dua hari kamu sudah menyelesaikan membacanya ya. Jika belum selesai membacanya dan buku keburu hilang dari "Bookshelf" kamu bisa meminjam buku itu lagi kok, selama kuota peminjaman belum penuh. 
Pilih buku yang akan kamu pinjam seperti gambar diatas dan tinggal klik 'Borrow'
Di IJakarta, tidak hanya tersedia novel atau cerpen tapi buku pelajaran pun ada. Temenku bahkan mencari bahan skripsiannya disini lho setelah dia nanya ke aku nyari bahan buat skripsian dimana yang bisa gratis gitu hahaha.
Nah, kalau gambar diatas itu adalah tampilan ketika sudah bisa dipinjem bukunya dan kita tinggal baca novel yang kita pinjam tadi. 

Sejauh ini, kelebihan yang aku rasakan setelah menggunakan IJakarta adalah:
  • Bisa baca buku gratis, kapan lagi kan baca buku yang free
  • Tampilan dari aplikasi ini simple dan ga banyak iklannya
Kalau kekurangannya: 
  • Aplikasi IJakarta terkadang sering keluar sendiri (force close)
  • Buku yang dipinjam hanya bertahan dua hari tapi gapapa aku masih bisa pinjem lagi kok hehe
  • Beberapa buku terkadang harus antri dulu karna kuota peminjamannya sedikit
Demikianlah review aplikasi IJakarta, salah satu aplikasi yang menyediakan sarana untuk membaca buku secara free. Kalau kamu tahu aplikasi sejenis ini, bisa sharing di kolom comments dibawah ya!

Note : Aplikasi yang saya review ini jujur berdasarkan pengalaman saya. Terimakasih :')

Selasa, 10 Oktober 2017

Pengalaman Return Barang di Berrybenka

Hai selamat pagi :')

Kali ini aku akan berbagi mengenai pengalaman return di berrybenka. Alasan aku buat return karena celana yang aku pesen kekecilan :'( sedih banget padahal panjang dan bahan celananya bagus. Ah sudahlah karena aku males buat ngejual celananya ke orang mending dibalikin aja.

Gambar diatas adalah paket berrybenka yang akan aku return, tinggal di tempel stempel aja, biasanya stempel buat return ada didalam paket berrybenka jadi kalau kita mau return tinggal ditempel lagi aja.

Syarat-syarat buat return ini:
-barangnya belum pernah dipake
-masih ada tag price dan aksesorisnya
-nanti kotak paketan berrybenka dibalikin sekalian sama barang yang akan direturn
-form pengembalian barang diisi dan dimasukkan kedalam paket

Kayanya cuma itu yang aku inget hehe, kamu bisa baca langsung di websitenya berrybenka ya kalau mau tahu lebih banyak mengenai pengembalian barang. Dibawah aku jabarkan berapa lama proses pengembalian barangnya.

  • Tanggal 3 oktober 2017 aku balikin barang (aku ngirim dari jakarta ya)
  • Tanggal 6 oktober 2017, status JNE sudah delivered dan barang sudah diterima oleh pihak berrybenka. Aku juga langsung dapet email jika barang sudah diterima. 


  • Tanggal 6 oktober 2017, aku juga email ke pihak berrybenka buat sekalian di refund AWB dari return barang ini. Tapi sayang sekali refund AWB yang aku ajukan tidak bisa diproses karena di berrybenka proses refund AWB seharusnya diajukan ketika barang telah dikirimkan ke warehouse berrybenka bukan ketika status paket telah diterima oleh pihak berrybenka. 
  • Ya sudahlah, untuk resi AWB aku ikhlaskan saja. Bukan rezeki. 
  • Tanggal 09 Oktober 2017, akhirnya refund masuk ke rekeningku.
Demikianlah, pengalaman singkat proses return refund di berrybenka. Kalau ditanya apakah aku kapok belanja disana? Engga kok, soalnya barangnya bagus dan kadang-kadang promonya juga menggiurkan hahaha.

Sampai jumpa di review dan sharing selanjutnya yaa.